Cara Daftar Akun Vip Bitcoin Indonesia Di Bitcoin.Co.Id


ada banyak sekali wallet/dompet bitcoin,diantaranya blockchain,xapo,vip bitcoin,
diindonesia Agen/perusahaan resmi bitcoin adalah vip bitcoin/bitcoin.co.id, nah kali ini
saya akan mendemokan cara membuat akun Bitcoin vip bitcoin atau bitcoin indonesia di bitcoin.co.id, langsung saja simak cara yang saya share berikut ini.
Di situs bitcoin.co.id kita bisa menabung saldo Bitcoin yang kita peroleh dari cara apapun. Selain itu di situs bitcoin.co.id kita juga bisa melakukan transfer saldo BTC ke sesama pemilik alamat Bitcoin. Bukan hanya itu saja, disana kita bisa melakukan deposit rupiah lewat transfer rekening bank kemudian kita tukar atau kita depositkan ke saldo Bitcoin.
Tertarik ingin mencobanya? Silakan Anda menuju URL Bitcoin.co.id atau bisa KlikDisini dan klik register untuk melakukan pendaftaran (register) di bitcoin.co.id.
Silakan isi dengan lengkap dan benar semua form pendaftaran di bitcoin.co.id. Alamat email dan nomor handphone yang Anda cantumkan harus masih aktif atau masih bisa diakses. Karena nanti alamat ini akan digunakan untuk aktivasi konfirmasi pendaftaran.
Jika sudah selesai mengisi semua form pendaftaran dengan lengkap dan benar, klik untuk menyetujui semua ketentuan di bitcoin.co.id sekaligus untuk melanjutkan proses pendaftaran.
Periksa alamat email Anda yang tadi Anda daftarkan di formulir pendaftaran bitcoin.co.id. Temukan link konfirmasi di pesan masuk atau kotak spam yang dikirim dari situs bitcoin.co.id.
Klik link aktivasi tersebut untuk menyelesaikan proses pendaftaran. Silakan sekarang Anda coba login dengan alamat email dan kata sandi yang tadi telah Anda tentukan. Jangan lupa untuk mengisi kolom CAPTCHA.
Setelah klik LOGIN maka Anda akan diminta untuk memasukkan angka PIN Verifikasi yang dikirim bitcoin.co.id ke nomor handphone yang telah Anda daftarkan tadi.
Klik Submit jika Anda sudah mendapatkan SMS yang berisi PIN Verifikasi, Jika benar maka Anda akan dihadapkan pada tampilan perintah untuk menginstall Google Authenticator.
Apa itu Google Authenticator? Ini adalah aplikasi Google yang berfungsi untuk memperkuat keamanan akun Bitcoin Anda nantinya di bitcoin.co.id. Maklum saja ini kan masalah yang menyangkut keuangan, maka tingkat proteksinya harus benar-benar mantab.
Google Google Authenticator tidak hanya dapat diinstall di PC (Komputer/Laptop) saja. Selain itu Google Authenticator dapat kita install di Smartphone seperti Android.
Ok disini saya akan memberikan petunjuk cara install Google Authenticator di komputer saja. Disarankan agar Anda menggunakan browser Google Chrome.

Untuk menginstall Google Authenticator di komputer silakan Anda mengunduhnya terlebih dahulu aplikasi ini di Google Authenticator.
Nanti Anda klik tombol + Free untuk memulai menginstall aplikasi Google Authenticator di komputer. Jika muncul peringatan, klik OK saja dan lanjutkan. Setelah install Google Authenticator selesai, maka dipojok kanan atas Chrome akan keluar tombol Authenticator yang siap kita gunakan.
Cara menggunakannya, Anda klik gambar pensil kemudian klik tombol plus (+) dan pilih Scan QR Code. Lakukan Scan QR Code yang tampil pada halaman Anda.
Kemudian masukkan kode yang dihasilkan kedalam kolom PIN Google Auth: dan klikSIMPAN. Anda akan menerima SMS lagi dari bitcoin.co.id yang berisi angka PIN Verifikasi.
Sukses! Sekarang Anda sudah mempunyai akun file wallet di bitcoin.co.id yang berfungsi untuk berbagai macam kebutuhan Bitcoin Anda.
Sampai langkah ini Anda belum selesai 100%. Masih ada tugas wajib yang harus Anda selesaikan, yaitu melakukan Verifikasi Akun Bitcoin. Fungsi verifiksasi Bitcoin ini adalah agar Anda memiliki hak penuh dalam mempergunakan wallet bitcoin Anda di bitcoin.co.id. Contohnya jika akun bitcoin kita sudah terverifikasi maka kita bisa melakukan deposit rupiah, deposit bitcoin, transfer bitcoin, dan sebagainya.
bagi yang Belum daftar segera daftar disini 
idan yang sudah daftar segera Verifikasi, bisa dilihat cara Verifikasi Bitcoin

loading...

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »